TOP
wisata-body-rafting-kano-batu-lumpang-garden-pangandaran
Body Rafting Dan Kano

Fantastrip Indonesia

Wisata Batu Lumpang Garden

Wisata Pacu Adrenalin Di Body Rafting Batu Lumpang Garden

Berkunjung ke Pangandaran sekarang menjadi jauh lebih menyenangkan karena ada banyak sekali destinasi wisata favorit dalam dan luar negeri yang sangat sayang jika dilewatkan begitu saja. Salah satunya adalah Body Rafting Batu Lumpang Garden, lokasi wisata yang hits di Pangandaran yang tak hanya populer, namun juga instagramable. Dikenal juga sebagai Grand Cliff, atau dalam bahasa Indonesia yang berarti Tebing Agung ini masih bersaudara dengan Green Santirah, Green Valley dan tentu saja Green Canyon.

Sama-sama indah dan menawan, namun Grand Cliff atau Batu Lumpang Garden ini juga memiliki ciri khasnya sendiri yang sangat unik, yaitu aktivitas di alam bebas yang sangat menyenangkan. Jika di Green Canyon atau Green Santirah bisa menikmati body rafting atau berperahu, maka di sini anda akan menjajal asyiknya Kayak dan Kano di Pangandaran. Walau begitu, anda tetap bisa memilih aktivitas lain seperti hiking, body rafting dan bahkan camping.

Lokasi Batu Lumpang Garden

Lokasi dari tempat wisata yang satu ini adalah di desa Parakanmanggu Parigi, memakan waktu perjalanan selama 45 menit saja dari pusat kota Pangandaran. Batu Lumpang Garden jika ditilik secara demografi ialah bukit batuan, namun diolah sedemikian rupa sehingga menjadi bukit yang ramah foto, menjadi spot berfoto yang keren dan ada juga patilasan yang berupa makam tua bernama Demang Jaya Yudha

Sementara itu, di bagian bawahnya terdapat aliran sungai yang bisa digunakan untuk body rafting dan berbagai aktivitas air lainnya. Untuk sampai kesini bisa menggunakan kendaraan pribadi, boleh juga menggunakan kendaraan umum dengan memilih jurusan Pangandaran Cigugur.

Menuju Batu Lumpang Garden

Wisata Batu Lumpang Garden ini berada di Desa Parakanmanggu Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran Provinsi Jawa Barat, kalau dari Jakarta ke Green Santirah dengan jarak sekitar 370 km jika di tempuh dengan kendaraan sekitar 9-10 jam melalui jalur Bandung – Tasikmalaya – Banjar – Pangandaran.

wisata-body-rafting-kano-batu-lumpang-garden-pangandaran

Keunggulan Dan Keunikan Batu Lumpang Garden

Keunggulan dari Batu Lumpang Garden adalah pemandangan alamnya yang masih asri, apalagi ada aliran air yang jernih di sungainya. Tetapi di musim penghujan airnya keruh dan bertambah deras. Di sini juga ada bukit dengan julukan Grand Clift, bukit itu menawarkan panorama ketinggian yang sangat cocok untuk berfoto dan santai sejenak.

Jika menuju ke area bawah, anda bisa melihat taman yang dilengkapi beberapa saung, menjadi titik awal sekaligus titik akhir untuk body rafting. Di sini wisatawan bisa menyantap nasi liwet dadakan, setelah membilas tubuh langsung dari mata air di celah bebatuan. Taman ini juga cocok untuk dijadikan lokasi camping anda, menariknya lagi di malam hari anda bisa memancing ikan, atau memancing belut (disebut Lubang di basa Sunda) di malam harinya.

Kayak Di Batu Lumpang Garden

Selain body rafting, yang jadi unggulan di sini adalah Kayaking atau mengarungi sungai dengan menggunakan kayak. Kayak adalah perahu kecil yang hanya muat untuk satu orang dimana bagian depan dan belakang tertutup dan menyisakan lubang di tengah seukuran pinggang, jadi anda akan duduk berselonjor sambil mendayung. Perahu yang juga disebut dengan kano ini dilengkapi dayung, baik itu kepala ganda maupun tunggal.

Jika memilih wisata kayak ini, maka anda akan mendapatkan:

– Perlengkapan untuk aktivitas kayak.
 
– Pemandu wisata yang berpengalaman.
 
– Instruktur yang cakap.
 
– Ada trip khusus ke berbagai destinasi yang masih satu jalur dengan paket kayak.

Mengarungi sungai dengan menggunakan kayak tentu menjadi pengalaman baru yang sangat mengasyikkan

Pengalaman Baru Di Batu Lumpang Garden

 

Berenang sepuasnya di Batu Lumpang Garden.

Selain body rafting, di Batu Lumpang Garden juga bisa bermain kano dan kayak.

Pemandu akan mendampingi anda selama aktivitas di Batu Lumpang Garden.

wisata-body-rafting-kano-batu-lumpang-garden-pangandaran

Fasilitas Batu Lumpang Garden

 
Fasilitas untuk berbagai keperluan wisata telah disiapkan , seperti beberapa parkiran dan warung makan, homestay, fasilitas kesehatan, tempat ibadah dan berbagai fasilitas penunjang lainnya. Sehingga Batu Lumpang Garden ini layak dikunjungi untuk wisata bersama teman ataupun keluarga.

Tempat parkir mobil dan motor yang layak tersedia untuk wisatawan.

Banyak warung yang menjual kebutuhan penduduk sehari-hari dan untuk wisatawan juga serta ada warung makan disediakan sekitar Batu Lumpang Garden.

Kamar ganti atau kamar bilas tersedia di Batu Lumpang Garden.

Wisatawan muslim dapat beribadah di Mushola yang telah disediakan di sekitar parkir Batu Lumpang Garden

Pemandu akan menemani anda selama aktivitas di Batu Lumpang Garden.

Jake pelampung wajib di pakai supaya tetap mengambang di atas permukaan sungai dan untuk keamanan.

wisata-body-rafting-kano-batu-lumpang-garden-pangandaran

Peta Wisata Batu Lumpang Garden

Post a Comment

You don't have permission to register
WhatsApp chat